Kasi Tahu

Blog yang membahas teknologi disekitar kita, membagikan tips dan trik menarik seputar teknologi

Cara Blokir Akses Internet dari Aplikasi Tertentu tanpa Root


Cara Blokir Akses Internet dari Aplikasi Tertentu tanpa Root - Aplikasi jaman sekarang hampir semua menggunakan akses internet, baik akses internet langsung ataupun tidak langsung. Bahkan aplikasi aplikasi yang diperuntukan untuk offline pun menggunakan akses internet.

Pernah kah kalian download aplikasi game atau aplikasi tertentu lainnya yang jika android kalian terhubung ke internet maka akan menampilkan iklan ataupun video secara berlebihan padahal itu tidak atas persetujuan dari kita ?
Jika pernah berarti kalian mengalami hal yang sama dengan admin.
Untuk menghilangkan iklan yang berlebihan tersebut bahkan admin sampai mematikan koneksi internet dari android yang sedang digunakan. Tentu jika internet dimatikan pemberitahuan penting yang menggunakan akses internet akan terhambat.

Oleh karena itulah sekarang MaesaTech akan membagikan bagaimana mematikan akses internet pada aplikasi tertentu tanpa harus mematikan koneksi internet di android kalian. Cara ini sudah admin coba dan berhasil dan cara ini bisa digunakan pada android yang belum di root sekalipun.

Cara Blokir Akses Internet dari Aplikasi Tertentu tanpa Root


Sebelum memulai tutorialnya silakan terlebih dahulu kalian download aplikasi
No Root Firewall di Playstore atau Disini.
Jika sudah di download silakan kalian instal aplikasi seperti biasa.

1. Setelah aplikasi terinstal, buka aplikasi No Root Firewall
2. Silakan kalian tekan tombol start untuk mulai menggunakan aplikasi, kemudian centang pada Auto start on boot jika kalian menginginkan aplikasi tetap berjalan saat HP di restart.
Start aplikasi NoRoot Firewall
Start aplikasi NoRoot Firewall

3. Saat kalian klik start maka akan muncul pop up untuk meminta ijin menggunakan vpn, silakan klik tombol ok.
4. Setelah kalian klik tombol ok, maka akan muncul di status bar kalian lambang vpn yang mengindikasikan aplikasi sudah berjalan.
Aplikasi NoRoot Firewall Sudah Aktif
Aplikasi NoRoot Firewall Sudah Aktif

5. Kemudian silakan masuk ke tab Apps, maka akan muncul daftar aplikasi yang ada di smartphone android kalian.
6. Kemudian klik pada aplikasi yang akan di ijinkan dalam penggunaan internet dengan memberi tanda centang rumput, kemudian beri tanda silang pada lambang wifi dan lambang paket data pada aplikasi yang tidak kalian ijinkan untuk menggunakan akses internet.
Daftar Aplikasi yang diijinkan dan di Blok
Daftar Aplikasi yang diijinkan dan di Blok

7. Selamat kalian sudah berhasil memblokir koneksi internet aplikasi tanpa root.

Demikian Cara Blokir Akses Internet dari Aplikasi Tertentu tanpa Root. Akses internet pada aplikasi tertentu memang sangat penting seperti game walaupun game offline, karena akan memunculkan iklan yang sudah dipasang oleh developer, namun gunakanlah aplikasi ini dengan bijak dengan tidak memblokir semua akses internet pada aplikasi tertentu tetapi gunakanlah untuk memblokir akses internet aplikasi tertentu yang menaruh iklan berlebihan sehingga menggangu dalam menggunakan aplikasi.

0 Komentar Cara Blokir Akses Internet dari Aplikasi Tertentu tanpa Root

Post a Comment

Back To Top